BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Di era globalisasi ini kemajuan teknologi semakin meningkat tidak hanya untuk teknologi saja, namun dalam hal lain pun akan berpengaruh. Dalam hal ini yang paling banyak berpengaruh salah satunya pada beberapa sarana pemasaran seperti halnya iklan atau promosi. Iklan merupakan salah satu alat komunikasi yang digunakan dalam bidang pemasaran untuk memasarkan dan menawarkan berbagai jenis produk dari masing- masing produk yang telah diciptakan. Seperti halnya yang dilakukan oleh beberapa perusahaan untuk menarik minat pelanggan agar mau menggunakan berbagai jenis produk buatannya. Di bagian advertising atau pengiklanan ini suatu perusahaan mengharapkan dapat berkomunikasi dengan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan dan keinginanya melalui iklan yang mereka tampilkan.
Kebutuhan dan keinginan para konsumen atau pun pelanggan tersebut memiliki peranan khusus untuk suatu perusahaan, dimana hal ini memberikan pertimbangan bagi suatu perusahaan untuk lebih memajukan dan membuat berbagai inovasi promosi dengan iklan yang semenarik mungkin agar para pelanggan dapat tertarik dan tidak merasa bosan dengan tampilan promosi jenis iklan yang sama.
Iklan dengan berbagai jenis inovasi dan tampilan yang baru banyak digunakan pada suatu provider telepon seluler. Salah satu Provider GSM telepon selular yang juga menggunakan berbagai iklan yang menarik adalah “Telkomsel “ , dimana iklan yang mereka buat dengan berbagai versi dan tampilan yang menarik dari versi Simpati Max, Simpti 5000 serta iklan dari Telkomsel yang memberikan layanan untuk internet murah dengan Telkomsel Flash sangatlah menarik, sehingga dapat mempengaruhi minat para pelanggan untuk mencoba menggunakan maupun tetap menjadi pelanggan setia dari pengguna Telkomsel. Telkomsel memberikan layanan dan penawaran yang menarik dari iklan yang mereka buat untuk memenuhi kebutuhan para pengguna dan pelanggan setianya. Dari sisi harga, bonus, kepuasan, dan keputusan membeli serta fitur-fitur menarik lainnya yang mereka tawarkan melalui iklan yang dibuat memberikan motivasi bagi para penggunanya..
Keefektivitasan sebuah iklan dalam suatu pemasaran sangatlah penting. Suatu iklan dapat dikatakan menarik dan layak untuk dibuat, sehingga berguna bagi para pengguna dan pelanggan setianya dari seluruh kalangan penggunanya, untuk itu diperlukan suatu inovasi baru dengan tetap memperhatikan pada kebutuhan dan keinginan dari para penggunanya, sehingga iklan yang dibuat dapat dinilai keefektivitasannya. Iklan yang ditayangkan media televise membentuk pernyataan sikap konsumen yang mempengaruhi minat beli konsumen.
Berdasarkan uraian diatas, Penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan mengambil judul yang berkaitan dengan “Efektivitas Iklan Telkomsel Versi (Simpati Max dan Simpati 5000) Terhadap Pengguna Telkomsel”.
1.2 Rumusan dan Batasan Masalah
Adapun rumusan dan batasan masalah pada penelitian ini adalah sebagai berikut :
a. Bagaimanakah keefektivitasan dari Iklan Telkomsel Versi (Simpati Max dan Simpati 5000) Terhadap Pengguna Telkomsel ?
b. Seberapa besar iklan tersebut berpengaruh terhadap para pelanggan setianya untuk tetap menjadi pengguna tetap dari Telkomsel ?
Penulis membatasi masalah pada cangkupan wilayah penelitian. Di mana objek yang diteliti disini adalah para Mahasiswa Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen Jenjang Strata Satu Angkatan 2007, kelas 3EA01-3EA07 Universitas Gunadarma Kelapa Dua, dengan menyebarkan kuesioner secara langsung kepada 50 orang reponden yang menggunakan Telkomsel.
1.3 Tujuan Penelitian
Adapun tujuan dari penelitian ini adalah :
a. Untuk mengetahui keefektivitasan dari Iklan Telkomsel Versi (Simpati Max dan Simpati 5000) Terhadap Pengguna Telkomsel.
b. Untuk mengetahui seberapa besar iklan tersebut berpengaruh terhadap para pelanggan dan pengguna setia dari Telkomsel.
1.4 Manfaat Penelitian
a. Manfaat Akademis
Sebagai bahan literatur yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa ataupun mereka yang sedang melakukan penelitian. Disamping itu juga bermanfaat bagi penulis untuk mendapat pengetahuan, wawasan serta pengetahuan baru.
b. Manfaat Praktis
Sebagai bahan masukkan bagi peningkatan pada marketing perusahaan yang mengembangkan usahanya dalam bidang yang bersangkutan untuk lebih memahami keniginan para pelanggan dan penggunanya agar tetap menjadi pengguna dan pelanggan setia.
1.5 Metode Penelitian
Dalam penyusunaan penelitian ilmiah ini penulis menggunakan metode deskriptif dengan cara mengumpulkan data-data dan info subjektif, sedangkan teknik penulisan dan pengumpulan data menggunakan :
1.5.1 Objek Penelitian
Objek yang digunakan oleh penulis adalah mahasiswa dan mahasiswi Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen Jenjang Strata Satu Angkatan 2007, kelas 3EA01-3EA07 Universitas Gunadarma Kelapa Dua yang menggunakan Telkomsel.
1.5.2 Data / Variebel
Penulis melakukan pengumpulan sumber data dengan menggunakan data primer yaitu sumber data yang diperoleh langsung dari lokasi penelitian yang berupa kuesioner yang dibagikan kepada 50 orang responden pengguna Telkomsel, yaitu mahasiswa Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen Jenjang Strata Satu Angkatan 2007, kelas 3EA01-3EA07 Universitas Gunadarma Kelapa Dua. Adapun variabel yang mendukung dalam penelitian ini yaitu Empati (Emphaty), Persuasi (Persuasion), dampak (Impact) dan Komunikasi.
1.5.3 Metode Pengumpulan Data
1. Data Primer
Yaitu data yang secara langsung dikumpulkan dan didapatkan untuk kebutuhan riset atau penelitian yang berjalan.
a. Wawancara
Yaitu data yang didapat dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan langsung kepada responden dan dengan pihak tertentu yang berhubungan langsung dengan pengumpulan data dalam penelitian ini.
b. Kuesioner
Dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 50 orang resonden pengguna Telkomsel dengan mengajukan beberapa pertanyaan yang berhubungan dengan Efektivitas Iklan Telkomsel Versi (Simpati Max dan Simpati 5000) Terhadap Pengguna Telkomsel.yang telah dibuat sebelumnya oleh penulis dan dibagikan secara acak kepada responden.
2. Data Sekunder
Yaitu data yang telah dikumpulkan oleh pihak lain atau data yang sudah tersedia dari sumber yang sudah ada dan diperoleh dari situs-situs publik.
a. Studi Kepustakaan
Yaitu penulis menggunakan studi kepustakaan yang bertujuan menghubungkan kebenaran teori dengan kenyataan yang dialami pengguna Telkomsel terhadap Efektivitas Iklan dengan objek penelitian. Untuk menggali teori yang telah berkembang dalam bidang ilmu yang relevan dengan topik penelitian.
b. Dengan membuka dan mencari melalui situs-situs internet yang erat hubunganya dengan penulisan ini.
1.5.4 Hipotesis
Hipotesis statistik adalah pernyataan atau dugaan mengenai satu atau lebih populasi, terbukti atau tidaknya suatu hipotesis tidak akan pernah diketahui pasti, kecuali bila sudah memeriksa sampel yang dijadikan bahan pengujian.
Hipotesis yang ingin dibuktikan dalam penelitian ini adalah :
Ho : Efektivitas iklan terhadap pelanggan telkomsel rendah
Ha : Efektivitas iklan terhadap pelanggan telkomsel tinggi
1.5.5 Alat Analisis yang digunakan
a. Skala Likert
Skala Likert adalah jenis skala yang digunakan untuk mengukur variabel penelitian skala ini yang berhubungan dengan sikap seseorang terhadap sesuatu. Tingkat kesesuaian adalah hasil perbandingan antara pelaksanaan atau kinerja dengan nilai kepentingan. Tingkat kesesuaian ilmiah yang akan menentukan urutan prioritas penghitungan faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan pelanggan.
Untuk memperoleh tingkat kesesuaian responden maka digunakan perumusan sebagai berikut.
Rumus :
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar